Thursday, May 7, 2015

Water Replacement - Beer




Untuk banyak alasan, beer merupakan bahan yang baik untuk sabun (lebih tepatnya: water replacement untuk sabun). Beer membuat sabun sedikiittt beraroma bir, dengan warna alami bir dan busa yang banyak (unscented)
Sabun bir bisa juga diberi scent, beer fragrance oil ada kok ;)
Sabun bir melembabkan kulit saya. Dan sabun ini banyak penggemarnya, terbukti jika saya mengeluarkan varian sabun bir, jenis ini termasuk yang cepat habis dijual. 

Bir memiliki bahan-bahan di dalamnya yang sangat bermanfaat untuk kulit dan rambut. Bir mengandung hop yang dikenal untuk menenangkan kulit yang teriritasi, dan mengandung polifenol yang bertindak sebagai antibakteri. bir juga merupakan pengawet alami. Hops juga mengandung asam amino yang melembutkan kulit. 

Untuk memakai beer sebagai pengganti air, jangan lupa untuk menghilangkan kadar alkoholnya terlebih dahulu. 

Banyak yang menggunakan beer soap sebagai shaving soap juga. Sekali dayung dua tiga pulau terlampau, bukan? ;)




No comments:

Post a Comment

Supplier Bahan Baku Sabun di Indonesia

Menyambung postingan saya sebelumnya di sini , sekarang sudah cukup banyak supplier yang bermunculan. Banyak pilihan nih untuk soaper soap...